Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2013

Dunia Belajar Anak

Gambar
Jika kita ingin gambaran tentang dunia belajar anak , maka sekali sekali tidak ada salahnya jika kita berkunjung ke taman kanak kanak atau playgroup. Silahkan cermati dan pelajari dengan seksama, apa saja yang terdapat pada tempat tersebut. Sebagai kesimpulan, kita akan mendapatkan keceriaan, tawa, tangis, beraneka ragam ekspresi wajah, dan bahkan teriakan teriakan yang tidak menentu. Itulah dunia belajar anak , semua yang dialami oleh pesertanya (anak anak), baik itu tawa atau hal lainnya merupakan proses pembelajaran. Anak anak belajar mengenal satu sama lain dan bersosialisasi melalui permainan, anak belajar tentang ekspresi wajah yang harus dimunculkan dengan melihat ekspresi orang orang di sekitarnya, dan anak anak pun belajar untuk percaya diri dengan teriakannya saat menyanyikan lagu lagu playgroup. Jika kita melihat sebuah kejadian yang memaksakan anak anak untuk belajar secara resmi, maka dunia belajar anak seperti itu tidak akan efektif, dan akan membuat anak merasa tert

LAGU ANAK-ANAK YANG TERLUPAKAN

Gambar
Lagu balonku, pelangi, lihat kebunku, yankee doodle jarang terdengar lagi dari nyanyian anak-anak. Kebanyakan anak bahkan sudah tidak mengenal lagu-lagu itu. Mereka lebih suka lagu-lagu yang dilantunkan oleh Justin Bieber, Lady Gaga, Adele, dan lain-lain. Mereka bahkan menyanyikan lyricsnya dengan jelas dan tepat. Hal tersebut dapat terjadi karena mereka yang lebih sering mendengarkan lagu-lagu tersebut daripada lagu anak-anak karena sekarang lagu seperti itu jarang terdengar baik di tempat umum atau di lahan permainan anak-anak. Apa akibatnya jika hal ini tidak diatasi? Pertama, anak-anak akan semakin cepat dewasa. Mereka akan lebih cepat pacaran dan mengatakan cinta-cinta dengan lawan jenis tanpa mengetahui apa arti sebenarnya. Pikiran anak-anak yang matang akan membuat alat kelamin mereka akan cepat matang sehingga sekarang sudah tidak heran lagi ketika meilihat anak umur 7 yang mengalami menstruasi dan ada kasus anak umur 9 yang hamil. Pikiran mereka memang cepat dewasa tetapi

INSPIRASIKAN MIMPI LEWAT FILM ANAK INDONESIA

Gambar
Sekarang, produksi film di Indonesia sudah mulai berkembang. Bukan hanya dari artisnya saja yang sudah dapat mulai go international tetapi banyak sutradara, producernya yang membuat film yang terkenal dan dapat diketahui oleh Negara-negara lain. Di Indonesia juga banyak memproduksi film untuk anak-anak. Film anak-anak Indonesia belakangan ini dibuat secara kreatif sehingga memiliki unsure inspiratif dan memiliki nilai moral yang tinggi sehingga anak-anak dapat mengikuti jejak apa yang di film tersebut. Contohnya film yang paling terkenal yaitu Laskar pelangi dan sekuelnya yang berjudul Sang Pemimpi. Kedua film ini didasarkan dengan novel tetralogi Andrea Hirata yang menceritakan tentang kehidupan penulisnya yaitu Andrea Hirata sendiri. Film anak Indonesia ini menceritakan kisah jatuh bangunnya seorang anak yang bernama Ikal yang memiliki cita-cita yang tinggi, yang ingin bersekolah setinggi-tingginya dan berusaha untuk meraihnya. Walau dia hanya tinggal di desa yang sangat kecil, te